Laman

Blog Permainan bola basket dari teknik taktik, cara berlatih, lay up dribble shooting zone defense, man to man defense

Kamis, 10 Mei 2012

[Latihan Ball Handling] Dribble dua bola

TUJUAN
1. Mempraktikkan mendribel dengan kedua tangan secara bersamaan dan rnemaksimalkan efisiensi latihan
2. Belajar memfokuskan perhatian lebih dari satu hal sekaligus

PERALATAN
Dua bola basket setiap siswa

DESKRIPSI
1. Instruksikan setiap pemain mengambil dua bola dan menyebar ke seluruh ruangan. Instruksikan kepada mereka untuk memegang bola dengan kedua telapak tangan, memegang bola dengan telapak tangan menengadah. Kemudian, mintalah mereka mendribel satu kali lalu mengembalikan bola ke posisi telapak tangan semula.
2. Setelah melakukan ini dengan baik sebanyak tiga sampai lima kali, mintalah mereka menambah jumlah dribel secara berurutan. Setelah terbiasa mendribel dengan dua bola, mereka dapat mencoba melakukan gerak-gerak berikut ini, dribel-dribel yang lebih menantang dengan dua bola:
Dribel di tempat (menekankan latihan kepala tegak dan pandangan ke depan; lihat foto a di halaman 35)
Dribel kontrol (menekankan latihan dribel setinggi atau di bawah lutut, mendribel dengan kedua tangan secara berirama maupun tidak)
・Dribel kuat (menambah gerak dengan bergeser ke samping kin dan kanan)
・Dribel cepat (menekankan latihan menjaga kedua bola di depan setinggi pinggang atau lebih, kemudian ditambah gerak-berjalan dulu, lalu lari-lari kecil;
・Naik-turun (dribel kontrol dengan satu tangan dan dribel cepat dengan satu tangan lainnya, kernudian bertukar tangan)
・Pergantian arah
- Pivot mundur
- Dribel kuat dengan kaki kiri di depan; pivot dan kaki kanan ke depan
・Pergantian tangan
- Satu bola menyilang di depan bola lainnya
- Satu bola melewati kaki dan satu bola crossover (dribel silang)
- Satu bola di belakang punggung dan satu crossover
Facebook Twitter Google+

.About Us

 
Back To Top